Bappeda Banda Aceh Bahas TDBH Migas dengan Provinsi

Banda Aceh – Bappeda Kota Banda Aceh pada Rabu 13 Mei 2020, melakukan video konferensi dengan Bappeda Aceh. Video konferensi ini dilakukan dalam rangka pembahasan anggaran Tambahan Dana Bagi Hasil Minyak dan Gas (TDBH Migas) dan Dana Otonomi Khusus Aceh (DOKA) untuk tahun 2021. Kegiatan ini dilakukan secara video konferensi menggunakan aplikasi Zoom. Bappeda Aceh sebagai Host mengundang masing-masing Kabupaten/Kota dalam sebuah Desk dengan jadwal masing-masing yang telah ditentukan.

Dalam undangan yang disampaikan sebelumnya, Bappeda Kota Banda Aceh dijadwalkan mengikuti Desk DOKA/TDBH Migas pada Selasa siang, namun sempat beberapa kali mengalami perubahan jadwal dan akhirnya terlaksana pada Rabu siang sekira pukul 14.15 WIB. Perubahan ini untuk mengakomodir pembahasan usulan dari Kabupaten/Kota lain yang memiliki banyak usulan kegiatan. Kegiatan dilaksanakan selama lebih kurang satu jam dan berakhir sekira pukul 15.20 WIB.

Hadir dalam kegiatan yang dilaksanakan di aula Bappeda Kota Banda Aceh ini semua OPD Pemko Banda Aceh penerima dana bagi hasil Migas dan Otonomi khusus, antara lain Dinas kesehatan (Dinkes), Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR), Dinas Koperasi, UKM, dan Perdagangan (Diskop-ukm-dag), Dinas Perhubungan (Dishub), Dinas Pariwisata (Dispar), Dinas Komunikasi, informasi, dan statistik (Diskominfotik), dll. Untuk tahun 2021, Kota Banda Aceh mengajukan sekitar 42 usulan yang akan dibiayai menggunakan Dana Bagi Hasil Migas dan Dana Otonomi Khusus Aceh (DOKA).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *